Sabtu, 13 Desember 2014

RAKERNAS ISMAFARSI

RAKERNAS ISMAFARSI

Dalam sebuah organisasi, seringkali kali kita melaksanakan sebuah rapat atau pertemuan, baik itu formal maupun informal. Rapat merupakan pertemuan beberapa orang atau sejumlah kelompok untuk membicarakan suatu masalah. Ada berbagai macam rapat yang sering kali kita laksanakan dalam sebuah organisasi, salah satunya adalah Rapat Kerja. Rapat kerja adalah pertemuan yang dilakukan oleh sejumlah orang atau kelompok untuk membahas hal-hal yang berkaitan dengan tugas. Rapat kerja secara umum bertujuan untuk memperbaiki tata kelola sebuah organisasi/instansi/kelompok.

RAKERNAS (Rapat Kerja Nasional) ISMAFARSI (Ikatan Senat Mahasiswa Farmasi Seluruh Indonesia) merupakan salah satu dari 4 event nasional ISMAFARSI yang rutin dilaksanakan satu kali dalam satu periode kepengurusan. RAKERNAS ISMAFARSI merupakan amanah GBHO (Garis Besar Haluan Organisasi) dan AD/ART (Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga). Dalam AD/ART ISMAFARSI, RAKERNAS bertugas dan berwenang;
  • 1.  Melantik Staf Ahli yang telah ditetapkan oleh Sekretaris Jendral (Sekjen) ISMAFARSI dan Koordinator Wilayah (Korwil) ISMAFARSI yang telah ditetapkan sebelumnya pada Musyawarah Wilayah (Muswil) ISMAFARSI
  • 2.   Menyusun program kerja selama satu periode ke depan, dan
  • 3.   Menetapkan besar pembayaran iuran anggota serta mekanismenya.

ISMAFARSI yang beranggotakan lembaga eksekutif mahasiswa strata 1 farmasi di seluruh Indonesia yang dibagi ke dalam 8 wilayah (SUMATRA I, SUMATRA II, JABODELATA, JOGLOSEPUR, PRIANGAN, JATIM-BALI, KALIMANTAN DAN INDONESIA TIMUR) bersatu dalam suatu forum sebagai bentuk usaha mahasiswa dalam pembangunan nasional yang diwujudkan dalam rangkaian program yang menyeluruh, terarah, terpadu dan berkesinambungan sesuai dengan visi misi organisasi.

Pada PRA MUNAS XV ISMAFARSI di Malang yang diselenggarakan oleh Universitas Brawijaya (UNIBRAW) pada tanggal 28-31 Januari 2014 , ditetapkan bahwa Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) Farmasi Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) sebagai tuan rumah penyelenggara Rapat Kerja Nasional XII IKATAN SENAT MAHASISWA FARMASI SELURUH INDONESIA periode 2014-2016 dan disahkan pada Musyawarah Nasional (MUNAS) di Yogyakarta yang diselenggarakan oleh Universitas Islam Indonesia (UII) pada tanggal 21-28 Juni 2014. Tema dari kegiatan RAKERNAS ini yaitu ”Bangkit, Bersatu Membangun Indonesia”.

Selain Rapat Kerja Nasional, dirangkaikan pula dengan berbagai kegiatan positif diantaranya, Public Discussion, Kampanye Informasi Obat Nasional, Seminar Internasional, dan lomba film pendek kafarmasian. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 17-23 Januari 2015 di gedung BBPK Makassar. Tentu suatu kehormatan besar bagi UIN Alauddin Makassar sebagai penyelenggara kegiatan namun UIN Alauddin Makassar selaku tuan rumah kegiatan juga membutuhkan segala bentuk partisipasi baik dari lingkungan internal maupun eksternal ISMAFARSI.


KOORDINATOR WILAYAH INDONESIA TIMUR
MUHAMMAD ASHAR